Minggu, 13 Juli 2014

Nokia Siapkan Lumia Android?

Jakarta - Kehadiran ponsel Nokia berbasis Android nampaknya tak berakhir di seri X. Perusahaan yang kini berada di naungan Microsoft Mobile itu kini tengah menyiapkan smartphone Android terbarunya.

Kabar ini mencuat setelah Evleaks berkicau di Twitter yang menyebutkan kehadiran Nokia Lumia Android. "Kabar besar: Lumia Android datang, dari Nokia by Microsoft,” tulis Evleak.

Kabar ini memperkuat rumor belakangan soal menjalankan aplikasi Android di Windows Phone. Kabar ini, dilansir Neowin, Senin (7/7) dan diamini sumber dekat di bidang perencanaan Microsoft yang tengah mempertimbangkan rencana tersebut.

Jika terwujud, rencana ini tentu menjadi angin segar bagi para pengguna Windows Phone. Mengingat saat ini Windows Phone masih minim dukungan aplikasi penting yang ada di Android. 

Tapi bagi Microsoft, kehadiran Lumia Android bisa jadi justru keputusan yang aneh. Karena bisa jadi itu meremehkan sistem operasi mereka sendiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar